Thursday, 26 March 2015

Pantai Glagah

Pantai Glagah merupakan salah satu pantai yang menjadi unggulan wisata pantai di Jogja, yang memiliki potensi besar karena keindahan alaminya, terletak didesa Glagah, Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo yang berjarak 40 km dari Kota Jogja, atau 15 km dari Kota Wates.


Pemandangan yang bagus dengan hamparan pasir besi menjadi andalannya karena sejauh mata memandang kita akan dimanjakan dengan panorama air lautnya.
Ada beberapa objek wisata sekaligus dalam satu pantai yang bisa kita nikmati diantaranya :
1. Laguna
Menjadi hal yang paling menarik dikarenakan jarang sekali dimiliki oleh pantai – pantai lain di kawasan Indonesia. Terbentuknya laguna ini dikarenakan adanya gelombang pasang besar yang menyebabkan air laut terjebak di cekungan pasir pantai, sehingga membentuk genangan yang menyerupai danau.
Kita dapat mengelilingi laguna dengan menaiki perahu motor maupun olahraga air seperti berenang ataupun mendayung.



2. Fasilitas Bumi Perkemahan
3. Perkebunan Buah Naga
Sebuah argowisata yang dikelola oleh lembaga non pemerintah, lahan perkebunan untuk membudidayakan buah naga, bunga rosella dan tanaman obat lainnya. Di Jogja sendiri hanya Pantai Glagah yang menjadi satu – satunya kawasan pantai yang mengembangkan budi daya Buah Naga.


4. Sea Wall / Pemecah Ombak
Merupakan satu - satunya pantai di Jogja yang memiliki kelebihan panorama sea wall.
Pemecah ombak yang berukuran sangat besar dan terbentang di sebagian bibir Pantai Glagah. Terbuat dari beton disusun secara acak sehingga membentuk daratan pantai yang lain daripada yang lain.




Sea wall ini berfungsi untuk memecah gelombang laut yang besar agar tidak sampai ke kawasan pemukiman sekaligus dapat berfungsi sebagai pencegah terjadinya tsunami.

Pemandangan yang sangat menakjubkan adalah saat ombak besar menghantam sea wall, air akan berhamburan sangat tinggi dan tidak beraturan, seperti tsunami sedang ada dibelakang kita, rasanya jantung mau copot kalau mengingat hal itu. Bagi yang suka high speed photography lokasi ini  sangat tepat untuk menyalurkan hobi. Hantaman ombak yang besar tersebut akan sangat menakjubkan jika tertangkap kamera.

5.   Wisata pemancingan di sekitar pantai.
Untuk yang suka piknik bisa membawa bekal disini dan menyantap makanan bersama keluarga di bawah rindangnya pepohonan di tepi Laguna, atau bahkan yang ingin menyantap masakan di sini tidak perlu kuatir karena ada sederet penjual yang telah menyediakan beragam masakan laut. Untuk yang ingin menginap juga disediakan penginapan di sekitar pantai dengan harga dan fasilitas yang beragam.



Di pantai ini juga banyak event yang sering diadakan seperti lomba layang - layang, motor cross dll. Semoga info yang saya sampaikan diatas dapat membantu.

No comments:

Post a Comment