Wednesday 27 May 2015

Jelajah Museum Angkut

Kota Malang menjadi salah satu kota di Indonesia yang berupaya mengembangkan bisnis pariwisatanya untuk menjadi destinasi favorit warga Jawa Timur khususnya dan Indonesia pada umumnya. Udara yang sejuk dikelilingi pegunungan menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke kota ini.

Museum Angkut ini tergolong baru, baru berdiri 1 tahunan dan resmi dibuka tgl 09 Maret 2014, kunjungan mulai  jam 12.00 – 20.00 Wib yang memamerkan berbagai alternatif alat transportasi kuno dan modern dari berbagai belahan dunia yang sangat terkenal di jamannya dari mulai transportasi darat, laut dan udara.

Museum Angkut menjadi tempat wisata pertama di Asia Tenggara yang mengusung tema transportasi. Museum ini dibangun sebagai tanda apresiasi untuk perkembangan dunia transportasi nusantara dan dunia. Sempat diberi peringkat ke 3 di trip Advisor diantara 44 objek wisata di Malang.

Museum Angkut & Movie Star Studio masih dibawah naungan Jawa Timur Park Group, sebuah perusahaan pengembang yang juga mendirikan Jatim Park I & II dan Batu Secret Zoo serta beberapa tempat wisata populer lainnya. Berada di Jl. Terusan Sultan Agung No. 2 Kota Wisata Batu Jawa Timur.

Waktu yang disediakan rombongan kami sekitar jam 15.30 – 18.00 wib untuk kembali ke bis hanya sekitar 2 jam-an untuk mengelilingi tempat ini, sementara luas area sekitar 3,7 hektar. Museum Angkut juga seringkali dijadikan lokasi pameran, event komunitas, kompetisi modifikasi mobil sampai foto prewedding dan pengambilan gambar video klip.

Konsep unik dengan mengusung tema alat transportasi Indonesia dan dunia ini harga tiket masuknya Rp 50.000 untuk hari biasa (weekdays) dan Rp 75.000 untuk weekend, kita bebas menikmati semua hal yang ada didalamnya. Settingan lokasi dengan alat transportasi sesuai dengan zona masing – masing. 

Pertama kita akan ke Zona Edukasi
Berbagai macam tema jakarta tempo dulu dengan dipamerkannya mobil presiden RI pertama Soekarno seri Chrysler Windsor Deluxe, motor – motor, becak, bemo, kereta kuda, hingga sepeda zaman dulu. Museum Angkut memajang puluhan mobil antik seperti Alfa Romeo keluaran tahun 1966, Bentley tahun 1957, dan Chrysler Windsor Deluxe produksi 1952. Mobil listrik milik Menteri BUMN Dahlan Iskan, Tuxuci, dan mobil listrik karya SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi juga ada di sini. Jumlah kendaraan mewah yang terkenal di zamannya ada sekitar 300 unit kendaraan yang didatangkan langsung dari negara asalnya seperti Italia, Inggris, Amerika Serikat, Jerman, Jepang, Australia.





Zona Sunda Kelapa dan Batavia
Kami menikmati alat – alat transportasi di masa Batavia zaman dulu dengan semua model rumah khas dan ornamen – ornamen yang sangat cantik serta semua angkutan khas seperti sepeda onthel, gerobak, sepeda dengan keranjang dagangan dll di era 1940-an seperti menghidupkan suasana layaknya kembali ke masa itu. Zona Batavia menghadirkan pelabuhan Sunda Kelapa yang sangat terkenal serta Stasiun Jakarta Kota tempo dulu awal abad ke – 19.
 





Zona Amerika dengan Gengster dan Las Vegas serta Hollywood
Kami dibawa ke zona Amerika yang dilengkapi scane gangster, Las Vegas, Brodway, dan Hollywood sangat pas untuk mendokumentasikan moment disini.

 

Zona Italia, Perancis, Jerman dan Inggris
Kita akan akan disuguhkan lagi pemandangan dan alat - alat transportasi di negara Italy, Jerman, Perancis, Inggris dengan nuansa kota yang cantik dan kendaraan di masa itu.

 

Pasar Apung
Sebuah tempat yang menjual berbagai macam makanan dan oleh - oleh yang dibangun di atas air selayaknya danau kecil, sehingga saya akan merasa seperti berada di pasar Kalimantan. Di Pasar Apung ini tersedia berbagai makanan khas masing-masing daerah di Indonesia, seperti gudeg Jogja, sate madura, nasi timbal dan makanan khas lain bisa kita nikmati.

Saat kita kesana sore harinya ada parade  mobil antik yang dimulai jam 17.00 - 18.00 wib, dan berikut beberapa foto yang dapat kami dokumentasikan.



Sangat menyenangkan dapat berkunjung kesini, tiket masuknya sangat terjangkau apalagi pengalaman yang kita dapatkan disini dengan semua mobil - mobil mewah di eranya, semoga info over all yang saya sampaikan dapat membantu referensi para pembaca. Terima kasih malang dan suatu saat saya akan kembali lagi kesini.

No comments:

Post a Comment